Kabarlamongan.com: Lamongan- Persela Lamongan mengaku sudah mengantongi kekuatan Persib Bandung sebagai modal saat keduanya bertemu di laga terakhir putaran pertama ISL, Kamis (02/5). Pelatih caretaker Persela Lamongan, Didik Ludiyanto sudah mempelajari kekuatan Persib melalui rekaman pertandingan.
"Kelebihan dan kekurangan Persib sudah kami catat. Dalam rekaman pertandingan Persib lawan Persepam terlihat dalam 15 menit mereka bisa mencetak 3 gol," ucap Didik seperti dilansir di situs resmi klub, Rabu (01/5).
Lebih lanjut, Didik meminta anak asuhnya untuk tetap waspada dengan kekuatan Persib yang dianggapnya sebagai calon juara ISL musim ini. Didik tidak ingin Persela Lamongan jemawa setelah sukses mengalahkan Persita Tangerang dengan skor 3-1 di pertandingan terakhir.
"Semua tahu Persib calon juara musim ini. Dari rekaman pertandingan mereka sudah saya kasih ke teman-teman. Waspada, semua pemain PERSIB bagus semua," pungkas Didik.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar
Terimakasih telah berkomentar di website kami