Bojonegoro- Sebanyak seratus Anggota Satuan Brigadir Mobil Polda Jatim Detasemen C
Pelopor Subden 3, Bojonegoro disiapkan siaga pengamanan usai Pilkada DKI
Jakarta siang tadi, Kamis (20/09/2012)
Apel siaga, dilakukan di
halaman Mako Brimob di Jalan HOS Cokroaminoto, Kecamatan Kota,
Bojonegoro, dengan dipimpin langsung oleh Kasubden Brimob Polda Jatim
Detasemen C Pelopor Subden 3, Bojonegoro, Iptu Edy Suyono.
"Apel
ini perintrah langsung untuk melaksanakan BKO Polda Metro Jaya dengan
kekuatan 100 personil," katanya disela melakukan pengarahan.
Anggota
Brimob Bojonegoro nanti akan bergabung dengan Subden Madiun, dan
Kediri, untuk melakukan pengamanan Pilkada DKI Jakarta yang sudah
berlangsung siang tadi. "Meskipun saat ini perkembangan terakhir situasi
di Jakarta kondusif, tapi kita tetap siaga," jelasnya.
Pemberangkatan
ini antisipasi adanya kerusuhan setelah digelarnya Pilkada di DKI
Jakarta, yang dimenangkan pasangan Jokowi-Basuki.
Selain,
ditugaskan ke DKI Jakarta, Anggota Brimob ini nantinya juga akan
disiagakan di Surabaya, untuk mengantisipasi adanya aksi unjuk rasa
konjen.
Sebelum berangkat, mereka menggelar doa bersama dengan
menyebut Asmaul Husna. Agar segala tugas yang diemban bisa berjalan
lancar.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar
Terimakasih telah berkomentar di website kami