Pelatih Persela, Gomes De Oliveira, mengungkapkan, semua pemain harus berjuang keras untuk mematahkan agresivitas tuan rumah yang bermain dengan dukungan suporternya. Sebaliknya, Persela yang tampil tanpa dukungan suporter harus percaya diri menghadapi tekanan suporter lawan.
Disinggung mengenai lini apa yang harus diwaspadai Persela dalam menghadapi Barito, Gomes mengaku, semua lini Barito sangat berbahaya.
Lini per lini, dari belakang, tengah, hingga depan harus diwaspadai jika Persela ingin mencuri poin.
"Semua yang ada di Barito harus diwaspadai. Persela tidak boleh lengah sedikit pun," kata Gomes, dihubungi Surya Online (tribunnews group), Kamis (21/2/2013).
Di laga sebelumnya melawan Persiba Balikpapan, Persela kalah 0-1, akibatnya Laskar Joko Tingkir harus turun ke peringkat 14 klasemen sementara Liga Super Indonesia.
Pemain inti
Huda ,djayusman ,roman golian,arifki,saiful lewahusa ,hansanmin,gustavo,zaenal arifin,jimi suparno ,inkyun,mario costas
Cadangan
Fauzal,Gilang,danurosade,fajarhandika,fandieko,mario rahmanto,samsul arif
0 komentar:
Posting Komentar
Terimakasih telah berkomentar di website kami